Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Renungan Lukas 22:24 Ditentukan Untuk Melayani

Renungan Lukas 22:24 Ditentukan Untuk Melayani

Ayat Alkitab Lukas 22:24

Judul Renungan; Ditentukan Untuk Melayani

Lukas 22:24 (TB) Terjadilah pertengkaran di antara murid-murid Yesus, siapakah yang dapat dianggap terbesar di antara mereka.

Terbesar bagi dunia, semua itu tidak berarti dan berharga bagi Allah, Anda dan saya sangat suka dengan apa yang berharga bagi dunia. Sadar atau tidak teologi kita telah terkontaminasi oleh sistem dunia yang menyesatkan dan merusak kehidupan, di mana kita ada di dalam dunia yang mencitai hal-hal luar biasa besar dan tidak peduli dengan kehendak Allah.

Padahal jelas pada akhirnya orang-orang yang ada di dalam Kristus dan melakukan kehendak Bapa, merekalah yang masuk ke dalam kerajaan Allah, mereka yang melayani seperti Yesus melayani. Saya tidak sedang mengatakan bahwa pelayanan Anda yang menyelamatkan, tetapi mari lihat diri Anda, lihat hati Anda, dan pikirkan pemikiran Anda. 

Apakah kita melayani seperti Yesus melayani? 

Apakah kita telah hidup seperti Yesus telah  hidup?

Saudaraku, Dialah pusat dari semua hal yang harus kita kerjakan dan pikirkan. Sebab jika bukan Kristus kita akan benar-benar tersesat di dalam dunia yang sudah rusak dan di dalam dosa. 

Apakah Anda yang telah mengaku percaya kepada Kristus, telah ada dalam kehidupan yang bersukacita di dalam kehendak Allah, atau Anda hanya ada di dalam kehendak Ada dan selamanya hidup seolah-olah mengandal Yesus dalam segala pencapaian yang semua itu tentang Anda. Karena buah dari kehidupan yang telah diselamatkan secara Cuma-Cuma, adalah pelayanan yang setia pada rancangan Allah.

Para murid pada waktu itu, berdebat tentang siapa yang terbesar, satu hal penting Yesus menanggapi, tentang apa itu besar berdasarkan kerajaan Allah, yaitu yang terbesar adalah dia yang melayani. Ini bukan tentang saya melayani agar saya menerima penghormatan dari sesama, agar saya menerima banyak berkat dan agar  saya dapat dengan mudah berbicara tentang diri saya karena saya telah melakukan banyak hal untuk Tuhan. 

Jika demikian pemikiran dan pengertian Anda tentang melayani, Anda harus bertobat, Anda harus kembali kepada Krstus yang telah melayani Anda, sehingga mati disalibkan dan menjadi sangat hina. Bukan penghormatan dari manusia yang Ia inginkan maka Ia melayani. Pelayanan Yesus selalu berdasarkan kehendak Bapa yang Ia kasihi dan mengasihi Dia.

Yesus melayani karena hidup-Nya adalah milik Allah Bapa, hidup-Nya adalah untuk taat kepada Allah Bapa saja. Ia mati untuk menunjukkan kepada para murid bahwa apa yang Ia nyatakan ap aitu yang terbesar adalah menjadi hina bagi dunia. 

Telah dinyatakan di atas kayu salib, hanya ketika Anda dan saya memandang kepada salib Yesus. Maka kita dapat mengerti arti sejat dari menjadi besar, yaitu mati atas keinginan diri dan menjadi seperti Yesus, tentang bagaimana Ia melayani dan menjangkau melalui kemampuan dan otoritas ketika Ia masih ada di dalam dunia.

Saudaraku, ketika Anda berkata Anda melayani Tuhan, yang menjadi pertanyaan tantangan saya untuk Anda. 

Apakah Anda sedang melayani seperti Yesus melayani? 

Bagaimana Anda dapat melihat Yesus melayani berdasarkan Alkitab, memanggil orang untuk bertobat, memanggil orang untuk bertumbuh dan benar-benar hidup oleh Roh Kudus dan produktif untuk kemajuaan pemberitaan Injil Yesus Kristus.

Ketika saya berbicara tentang melayani, saya selalu membawa Anda pada esensi, yang terpenting, yang paling penting di ALkitab. Yaitu pelayanan yang memiliki tujuan, untuk membawa jiwa-jiwa percaya kepada Yesus, bertumbuh di dalam Yesus, menyangkal diri untuk menjadi seperti Yesus, memikul salib untuk melayani sesama dan mengikut Yesus setiap hari. 

Mengikut Yesus berarti berada di hadirat-Nya. Bagaimana? Kita semua ingin menjadi yang terbesar, maka melayanilah, sama seperti Yesus melayani. 

Jika Anda sekarang pelayan seperti apa itu, intinya beritakan Injil, bawalah orang-orang terdekat untuk bertumbuh. Bacalah 4 kitab Injil, lihat bagaimana Yesus berinteraksi bersama para murid, untuk menjadikan mereka pelayan yang setia, hidup di dalam Roh Kudus. 

Pelajarilah Kisah Para Rasul, lihatlah bagaimana Injil disebarkan, bagaimana kehidupan yang dipenuhi Roh Kudus itu. Hal yang sangat penting, Anda dan saya harus benar-benar cinta pada Alkitab, tanpa kecintaan yang mendalam untuk mempelajari Alkitab, maka Anda dan saya hanya menjadi pelayan-pelayan yang tidak di dalam kemajuaan Injil.

Baca Juga: Renungan Amsal 2:6

Anda akan keluar dari rahmat yang lebih besar, dan tidak mengalami sukacita sorga, karena adanya pertumbuhan rohani yang Anda layani dan pertobatan yang sejati dari orang yang Anda layani. Saudaraku, marilah melayani sesama atas dasar, keindahan kasih karunia, Yesus yang disalibkan karena telah melayani Anda dan saya, baiklah hidup kita penuh dengan rahmat Tuhan, sehingga kita melayani hanya berpusat pada Injil dan untuk kemajuan pemberitaan Injil.

Tuhan, kami berdoa, untuk kebenaran ini, bahwa kami harus selalu sadar. Bahwa yang terbesar menurut kerajaan Allah adalah menjadi pelayan sesama manusia. Tolong kami untuk hidup dalam Injil setiap hari, selalu ada di dalam Roh Kudus yang menjadi kawan yang setia untuk memperingati kami akan Injil yang sejati dan memberitakan Injil itu kepada sesamaku. Di dalam nama Yesus. Amin.